Aktivis lingkungan Fossil Free Bandung mengelar aksi Jeda untuk Iklim pada Minggu (22/09) di CFD Dago, Bandung (Dokumentasi Penulis) Bandung — Minggu pagi (22/09), ada yang berbeda di Dago pada hari bebas kendaraan bermotor. Di saat semua perhatian masyarakat terfokuskan pada aksi demonstrasi penolakan sejumlah Revisi Undang-Undang dan Rancangan Undang-Undang (RUU) bermasalah atas nama keadilan rakyat, sejumlah aktvis lingkungan yang mengatasnamakan berasal dari Fossil Free Bandung justru menyuarakan aspirasi bagi keadilan iklim. Aksi yang digelar sejak pagi sampai dengan hari bebas kendaraan bermotor berakhir tersebut merupakan rangkaian acara dalam aksi solidaritas global Jeda untuk Iklim. Sebelumnya, pada Jumat (20/09) telah digelar aksi serupa yang merupakan bagian dari Climate Strike, sebuah kampanye deklarasi status darurat iklim dan aksi nyata turun ke jalan yang digelar serentak di seluruh dunia. Berbeda dengan aksi sebelumnya yang menggerakkan massa untuk melakukan long...